Touring Singkat ID42NER – The Lodge Maribaya, Lembang

19 Februari 2017

Salah satu tujuan utama dalam berkomunitas adalah membangun rasa kekeluargaan dengan landasan semangat persaudaraan dan kebersamaan diantara sesama member. Ukuran kekompakan dan guyubnya sebuah komunitas  berbanding lurus dengan semangat persaudaran dan kekeluargaan dalam komunitas itu sendiri.
 

Dalam rangka mempererat rasa persaudaraan dan kebersamaan dalam keluarga besar ID42NER, koordinator wilayah (korwil) ID42NER BeCiKa (Bekasi Cilarang dan Karawang) berinisiatif mengadakan sebuah acara touring singkat sehari yang dikemas dengan tema rekreasi dan relaksasi dalam suasana kebersamaan dan kekeluargaan.
 

Touring singkat ini dilaksanakan pada tanggal 19 Februari 2017 menyasar lokasi The Lodge Maribaya di Lembang, Bandung. Touring ini menjadi unik karena acara utamanya adalah botram atau potluck, yaitu makan bersama di lokasi dengan aneka menu makanan yang dibawa dan dikumpulkan oleh masing-masing member peserta touring. Sebanyak 53 kendaraan member dari berbagai wilayah tercatat sebagai peserta touring ini.

Sebagaimana biasanya, acara touring ini juga diawali dengan semua peserta kumpul dahulu di titik kumpul (tikum) yang ditentukan yaitu Rest Area KM 57 tol Cikampek pada pukul 05.00 subuh. Di tikum peserta disajikan sarapan lontong sayur yang disiapkan oleh salah satu peserta sambil dilakukan pembagian dan pemasangan stiker nomor lambung peserta yang ditempel di kaca belakang. Di lokasi tikum, seluruh peserta juga diberikan arahan atau briefing terlebih dahulu untuk mengingatkan kembali agar selalu berkendara dengan mengutamakan keamanan (safety) dan tertib lalu lintas serta menghormati hak pemakai jalan lainnya. Sebelum berangkat seluruh peserta berdoa bersama menurut agama dan keyakinan masing-masing untuk meminta perlindungan dan keselamatan dari Allah Yang Maha Kuasa.

Sekitar pukul 07.30 rombongan pun bergerak menuju Maribaya. Iring-iringan peserta touring melintasi tol Cipali dan exit di Subang. Iring-iringan mobil peserta berjalan dengan aman, tertib dan lancar hingga tiba di tujuan sekitar jam 11 siang. “Jalur kearah Maribaya sangat bagus dan menantang sehingga menjadi pelajaran buat member id42ner untuk berkendara yang baik dan aman” ujar saladin bonaparta selaku President Toyota Fortuner Club Of Indonesia (id42ner)

Tiba di Maribaya peserta pun mulai mengumpulkan makanan bawaan masing-masing untuk konsumsi makan siang sekitar 220 orang dewasa dan anak yang merupakan member beserta keluarganya yang turut hadir. Dengan total lebih dari 50 jenis makanan, buah-buahan dan minuman yang terkumpul dan tersaji membuat suasana makan siang menjadi meriah dan penuh dengan suasana keakraban. Walaupun di sela-sela acara sempat turun hujan gerimis namun tidak menyurutkan semangat peserta dan malah menambah suasana keakraban dan kebersamaan. Acara kemudian berlanjut dengan perkenalan member baru, pembagian door prize dari panitia kepada semua peserta serta foto-foto bersama dan menikmati aneka permainan dan hiburan di The Lodge Maribaya.

Sekitar pukul 4 sore acara pun ditutup dan rombongan pun bergerak meninggalkan lokasi untuk kembali ke rumah masing-masing.

Sampai berjumpa dalam acara touring ID42NER berikutnya.

ID42NER – The Spirit Of Unity

Lihat gallery