3rd Journey for Humanity | Green Merapi ID42NER Touring 2011

29 Juni 2011

Sudah sepantasnya jika ID42NERs dapat memberikan pengaruh positif  bagi lingkungan sekitarnya. Pengaruh positif adalah konsekuensi logis sebagai klub otomotif yang peduli akan ekologi dan lingkungan. Pengaruh positif adalah harga mutlak yang mustahil untuk ditawar. Pengaruh positif dapat dilakukan pada bidang apapun, termasuk misalnya penghijauan lingkungan.

Dalam konteks hubungan eksternal di atas, pengurus ID42NER mencanangkan sejumlah agenda kegiatan yang akan meningkatkan paparan atau exposure keberadaan komunitas ini di masyarakat luas. Selain kegiatan berupa bakti sosial (baksos) dan gathering, salah satu agenda tersebut adalah kegiatan touring ke luar kota.

Kegiatan touring pertama ID42NER dilakukan pada bulan Agustus 2008 di Bandung bertemakan Humanity. Kegiatan yang juga merupakan pilot project touring ini digelar sebagai salah satu rangkaian kegiatan untuk mengikuti touring Fortuner pertama ini, yang mempertemukan berbagai komunitas Fortuner di pulau Jawa dengan agenda bakti sosial ke Panti Asuhan.

Kegiatan touring setelahnya di Lido Sukabumi, selain memiliki jarak tempuh cukup ideal dan aman bagi sebuah kendaraan urban, Lido juga merupakan kawasan wisata. Dengan segudang lokasi kultural alam dan danau nan eksotis yang dimilikinya, kota ini kami pandang cocok sebagai tempat untuk melakukan Touring dan show-off komunitas Fortuner pada kota-kota yang dilewati serta menggelar acara yang bisa disinergikan dengan bakti sosial ke Pesantren.

Atas dasar itulah, pengurus ID42NER menetapkan touring sebagai agenda tetap yang akan diselenggarakan beberapa kali dalam setahun. Agar momentum touring ini tetap terjaga, ID42NER telah menyelenggarakan kegiatan touring luar kota tahun ini dengan tujuan Merapi, Yogyakarta dan sekitarnya.

Dalam Rangka Ulang Tahun ID42NER yang keempat dan dengan program bertajuk ”Menghijaukan Merapi” hadir dari klub otomotif pecinta toyota fortuner ini memilih Program Penghijauan yang bisa dimanfaatkan secara maksimal oleh masyarakat sekitar lereng Merapi. Manifestasi dari kepedulian ID42NERs, bahwa kami bukanlah ID42NERs yang apatis, bahwa kami adalah klub otomotif yang peduli.

Dengan bangga kami persembahkan ” Menghijaukan Merapi”  untuk masyarakat sekitar wilayah lereng Merapi yang memang sangat memerlukan akan kembali-nya pepohonan seperti dulu.

Respon kegiatan itu cukup positif. Selain berhasil mengumpulkan puluhan mobil dari komunitas Fortuner, kegiatan itu juga mendapat liputan positif dari TV Nasional dan sejumlah media nasional dan daerah.

Kegiatan Green Merapi ID42NER Touring  ini dilaksanakan pada : Hari dan tanggal : Rabu – Minggu, 29 Juni – 3 July 2011

Seara garis besar kegiatan ini meliputi sejumlah agenda acara, yakni: diawali dengan kegiatan konvoy kendaraan ID42NER dari Jakarta melalui Jalur Tengah Jawa yang penuh dengan pegunungan dan keindahan pemandangannya menuju ke Yogyakarta. Kegiatan utama ada di Yogyakarta dan kembali dari Yogyakarta melalui jalur selatan Jawa ke Bandung dan finish di Jakarta.

Kegiatan utama yang akan dilakukan ini merupakan salah satu bentuk kepedulian ID42NER dalam hal ikut serta melestarikan lingkungan dengan melakukan penanaman 7,000 bibit pohon di daerah sekitar lereng Merapi yang terkena bencana erupsi Merapi.

Tour budaya untuk meningkatkan apresiasi terhadap budaya nasional, antara lain dengan menyaksikan pesona alam sepanjang perjalanan jalur pantura Jawa dan jalur selatan Jawa kawasan wisata Merapi. Rangkaian acara gathering yang melibatkan seluruh anggota ID42NER maupun komunitas Fortuner lainnya,

Dengan agenda detail antara lain :

1. Rabu, 29 Juni jam 7:00 : Persiapan – Start KM 19 Tol Cikampek  Jakarta dg Meeting Point – KM 19 Tol Cikampek dengan kegiatan – Doa bersama, – Pasang Sticker dan Perjalanan Via Jalur Tengah Jawa dengan basis Smart Driving dengan Jalur Berangkat :

Rute berangkat melalui : Jakarta-Tol Cikampek-Tol Cipularang-SADANG-Subang-Cikamurang-Kadipaten-Jatiwangi-Tol Palimanan (Cirebon)-Kanci-Pejagan-Slawi-LebakSiu-Bojong-Tuwel-Moga-(Belok kanan)Pulosari-Bobotsari-Purbalingga-Klampok-Banjarnegara-Wonosobo-Temanggung-Secang-Magelang-Yogya

Perjalanan di jalur tengah ini memakan waktu panjang dikarenakan rute yang dilewati melalui daerah pegunungan dan terjal.

Checkpoint 1 : Makan Siang di Cirebon Rest Area

Checkpoint 2 : Makan malam di Guci

Check In Hotel Sheraton, Yogyakarta

2. Kamis, 30 Juni jam 09:00 – 12:00      Kunjungan ke Toyota Nasmoco Janti Yogyakarta dan dilakukan Pengecheckan kendaraan Fortuner peserta Touring

Jam 12:00 ke Prambanan dan Makan siang di Candi Boko
Di sore hari wisata ke Pantai Parang Tritis
Makan malam di Omah Dhuwur Kotagede bersama dengan rekan2 Fortuner Yogya termasuk ramah tamah dan silaturrahmi

3. Jum’at, 1 Juli jam 09:00, PUNCAK ACARA dengan Bakti Sosial ke Merapi-Kaliurang dengan basis Green Smart Driving

Dengan thema Penghijauan Merapi dengan Penanaman Bibit Pohon secara simbolis bersama dengan Temen2 Fortuner di Kinahredjo Lereng Merapi
Wisata kuliner dengan makan siang di Sambi Resto Pakem
Wisata budaya ke Candi Borobudur Muntilan bersama seluruh anggota keluarga
Wisata kuliner dengan makan malam di Lesehan di Yogyakarta

4. Sabtu, 2 Juli jam 13:00 dengan Persiapan kembali ke Jakarta dengan basis Smart Driving dari Sheraton Hotel

Perjalanan pulang ke Jakarta melalui Jalur Selatan Jawa dengan rute : Yogyakarta – Wates – KARANG NONGKO ( Kekiri ) – Grabag – Mirit – Ambal – Petanahan – Karang Anyar – Gombong – Sumpiuh – Buntu – Wangon – Karangpucung – Majenang – Ciamis – Tasikmalaya – Malangbong – Nagrek – Cileunyi – TOL Padaleunyi – TOL Cipularang – TOL Cikampek – Jakarta

5. Minggu, 3 Juli jam 03:00 Rombongan tiba kembali di Jakarta dirumah masing-masing dengan selamat

Dan Alhamdulillah semua kendaran dan personnel termasuk keluarga selamat kembali ke Jakarta.

Peserta Green Merapi ID42NER Touring  dari Jakarta, Bekasi, Tangerang dan Bogor dengan total peserta sekitar 16 member, belum termasuk anggota keluarga, wartawan dari media cetak dan elektronik dan tim pendukung

Dan akhir kata , terima kasih yang tak terhingga kepada para teman-teman ID42NER, peserta Touring dan keluarga, pihak-pihak sponsor terutama Toyota Astra Motor dan juga Panitia Touring yang di-komandani oleh Oom Ivan Apel.

Hidup ID42NERs! The spirit of unity. Dan sampai bertemu lagi di kegiatan ID42NER berikut-nya

Lihat gallery